إِنَّا للهِ وَإِنَّـا إِلَيْهِ رَاجِعونَ. إِنَّا للهِ وَإِنَّـا إِلَيْهِ رَاجِعونَ. إِنَّا للهِ وَإِنَّـا إِلَيْهِ رَاجِعونَ
Kami keluarga besar TK Islam Permata turut berbela sungkawa atas meninggalnya wali murid dan anak didik kami, ibu Binti Nurbadriah (35 thn), dan ananda Roro Cynthia Gunawan (6 thn) Minggu 29 Januari 2017, pukul 17.00. Semoga Allah SWT memberikan khusnul khatimah kepada mereka berdua, dan menempatkannya di Surga-Nya.
Begitu juga dengan Bapak Rully Gunawan, semoga tetap tabah menghadapi cobaan ini.
Keluarga besar TK Islam Permata, merasa sangat kehilangan Ibu Binti Nurbadriah. Beliau adalah orang yang sangat dermawan, sangat aktif di setiap kegiatan sekolah, selalu memberikan dukungan moril maupun materiil tanpa sedikitpun pamrih, tidak terasa setelah hampir 3 tahun kebersamaan dengan kami (menitipkan putri beliau sekolah di tempat kami), ini adalah tahun terakhir kami dapat berinteraksi dengan beliau.
Begitu juga dengan ananda Roro, adalah anak yang ceria dan suka bergaul dengan teman lainnya. Roro adalah teman bagi semua anak-anak Permata. Kami para guru sangat kehilangan sosok Roro. Semoga Allah SWT menempatkan dirimu di Surga Nak!
Aamiin Yaa Rabbal 'Alamiin. #PrayForRoro #PrayForBintibuRoro
Begitu juga dengan ananda Roro, adalah anak yang ceria dan suka bergaul dengan teman lainnya. Roro adalah teman bagi semua anak-anak Permata. Kami para guru sangat kehilangan sosok Roro. Semoga Allah SWT menempatkan dirimu di Surga Nak!
Aamiin Yaa Rabbal 'Alamiin. #PrayForRoro #PrayForBintibuRoro
Tidak ada komentar:
Posting Komentar